Sejarah Singkat Bengkel Mobil Nawilis - Sebagai salah satu bengkel mobil yang telah mempunyai nama sejak 49 tahun, Nawilis selalu berusaha untuk memberikan pelayanan yang maksimal kepada pelanggannya. Sepertihalnya dalam menyambut hari jadinya yang ke-49 tahun ini, Nawilis memberikan pelayanan yang cukup menggiurkan kepada para pelanggannya, mulai dari penjualan ban dengan diskon besar-besaran, hingga gratis perawatan pentil, nitrogen, balancing, dan bongkar pasang.
Layaknya sebuah penyedia layanan jasa, bengkel mobil Nawilis amat meyakini bahwa pelayanan yang memuaskan dan baik kepada konsumennya tentu akan membantu membuat bengkel mobil ini tetap berdiri kokoh ditengah persaingan usaha sejenis yang saat ini bertumbuh layaknya jamur dimusim penghujan.
Jika merunut pada sejarahnya, awalnya Nawilis yang didirikan oleh Yusuf Nawilis merupakan toko ban mobil yang diberi nama Gaja Ban, dan seiring berjalannya waktu pada tahun 1973 terlahirlah Nawilis sebagai bengkel mobil yang memiliki spesialisasi terhadap balancing and spooring. Kemajuan tersebut juga dipengaruhi oleh seorang Peter Nawilis yang tak lain adalah seorang pecinta otomotif.
Melanjutkan sang ayah Yusuf Nawilis, Peter Nawilis kemudian mulai membuka cabang-cabang bengkel mobil di beberapa kota besar di Indonesia dan menjadi bengkel mobil yang mampu meraih kepercayaan konsumen dengan sangat baik hingga saat ini.
Artikel Otomotif Terkait Lainnya Apakah Mobil Anda Sudah Siap Menyambut Musim Hujan?