Fitur Mobil Sesuai Target Kepemilikan - Sedikit berbagi informasi kepada sahabat mengenai mobil dan fitur menariknya. Kebetulan saya adalah seorang pemilik bengkel mobil, sekaligus orang yang berperan di bagian instalasi dan modifikasi. Untuk saat ini kehadiran sebuah mobil dengan fitur-fitur yang menarik pasti akan memanjakan pemiliknya.
Biasanya fitur yang ada dalam sebuah mobil didesain sesuai dengan target market yang ingin dibidiknya. Misalnya saja mobil Corolla Altis yang tak lain adalah sedan menengah dan ditujukan untuk mereka yang berusia dewasa, maka desain mewah dan berkelas pun diterapkan di dalamnya.
Berbeda lagi dengan mobil-mobil mungil dan sporty yang didesain untuk mereka usia remaja yang aktif. Mengusung konsep perkotaan yang memang trendy, mobil anak muda juga memiliki desain yang layak menjadi andalan dan tetap stylish. Namun mereka biasanya anak muda yang datang ke bengkel mobil saya lebih banyak menginginkan sedikit modifikasi di bagian audio. Yah, apalagi motivasi mereka selain karena lagu dan music adalah salah stu hal yang tak bisa terpisahkan dengan telinga manusia, juga karena kenyamanan yang bisa ditimbulkan karena efek audio ini.
Pada beberapa tipe, sistem audio pada mobil ini juga dilengkapi dengan Honda Music Link (untuk mp3 player Apple iPod®). Musik yang ada di dalam iPod dapat dimainkan engan menggunakan kontrol dari sistem audio. Baterai iPod akan dicharge melalui Honda Music Link selama memainkan musik. Hanya saja Honda Music Link tidak dapat digunakan pada iPod shuffle.
Hal ini berbeda dengan system audio di mobil Corolla Altis juga memiliki kualitas suara yang memuaskan untuk akomodasi selera awam. Karena audio system All New Corolla Altis memiliki Digital Signal Processor yang memproses sinyal audio agar menghasilkan suara yang berkualitas tinggi. Fitur Auto Sound Levelizer secara otomatis menaikkan volume suara ketika kecepatan kendaraan diatas 70 Km/jam untuk mengimbangi kebisingan pada kecepatan tinggi. Artikel Terkait Lainnya Jangan Ragu Mempelajari Tentang Mobil
Tidak ada komentar:
Posting Komentar