Senin, 17 Desember 2012

Tetap Tenang Saat Mobil Mati Sekalipun

Tetap Tenang Saat Mobil Mati Sekalipun - Disaat yang genting, di tengah perjalanan anda yang jauh dari bengkel mobil, tiba-tiba mesin mobil kesayangan anda mati, atau mengalami kepanasan. Hal yang terampuh adalah mencoba untuk tetap rileks dan konsentrasi pada apa yang harus anda lakukan untuk mengantisipasinya.

Yups, setidaknya itulah yang saya lakukan saat di tengah perjalanan panjang tiba-tiba saya harus menyadari bahwa mobil saya mati, terlebih jika seorang diri. Karena tidak bisa mendapati sebuah bengkel mobil, maka saya pun memutuskan untuk memeriksa mobil saya seorang diri. Itung-itung jadi montir dadakan juga.

Tapi beruntung bagi saya, karena selama ini jika pergi ke bengkel mobil, saya selalu berkonsultasi mengumpulkan informasi otomotif tanya ini dan itu mengenai permasalahan mobil yang mungkin saja saya alami disaat genting, dan seperti pengalaman saya itu.

Misalnya saja saat anda mendapati mobil mati. Hal yang harus anda lakukan adalah memeriksa apakah persediaan bensin di mobil anda ada? Atau mungkin anda tak menyadari bahwa bensin sudah kering kerontang. Hal itu bisa dilihat dari meteran, namun jika tidak akurat anda bisa memeriksanya langsung ke tangki mobil dengan menggunakan batang kayu panjang untuk mengukur kedalaman bensin, tapi ingat harus yang bersih yah.

Jika bensin telah diperiksa dan persediaannya masih, maka cobalah untuk memeriksa karburatornya. Atau cobalah untuk membuka saringan udara. Kalau mesin kemudian menyala, maka gantilah saringan udara dengan yang baru. Tak hanya itu saja, periksa jugalah kebocoran vakum yang mungkin akan terjadi dalam system injeksi bahan bakar, pipa masuk, atau saluran lainnya.

Cobalah untuk tetap teliti dan konsentrasi saat masalah mobil anda terjadi Tetap Tenang Saat Mobil Mati Sekalipun, dan jangan pernah sungkan untuk berkonsultasi pada montir terpercaya di bengkel mobil yang mau membagi ilmunya dengan anda.

Beberapa Masalah Pada Kemudi Mobil

Masalah Pada Kemudi MobilBengkel mobil, menjadi solusi untuk ketidaknyamanan mobil anda, tak terkecuali dengan system kemudinya. Mengingat kemudi adalah salah satu bagian penting dari mobil yang akan berperan untuk membawa ke arah mana anda dan mobil akan melaju. Bayangkan saja apa yang akan terjadi jika keadaan kemudi mobil anda tidak prima, bukannya kenyamanan yang akan anda rasakan, justru malah ketakutan karena sewaktu-waktu anda akan kehilangan kendali mobil.

Adapun masalah kemudi mobil yang kemungkinan besar akan muncul di mobil antara lain adalah:
  • Jika power steering mobil anda menderum ketika anda mencoba memutarnya, pertama-tama periksalah permukaan cairan booster steering. Kemudian perbaiki sedikit unitnya jika memang diperlukan
  • Jika mobil anda membuat pekikan yang suaranya menusuk telinga, periksa sabuk penggerak pada unit power steering untuk melihat penurunannya.
  • Jika mobil anda bergoyang, cobalah untuk mengecek tekanan ban untuk memastikan semuanya berukuran sama dan tidak rusak. Kemudian periksa ujung batang hubung kemudi untuk melihat aus system kemudi.
  • Jika mengalami kesulitan dalam mengemudikan mobil anda yang telah cukup tua umurnya, cobalah untuk melumasi piting gemuk system kemudi sebelum anda mengganti onderdilnya. Jika hal itu bisa memecahkan persoalan, maka anda telah melakukan penghematan untuk mobil kesayangan anda.

Selain beberapa masalah ringan di atas yang sangat dapat membantu anda memperoleh kenyamanan dalam mengemudi. Cobalah untuk selalu mengupdate Informasi otomotif dan rutin merawat mobil dengan membawa mobil ke bengkel mobil terbaik yang anda percayai kualitasnya.

Rabu, 12 Desember 2012

Suasana dan Kelengkapan Baru Bengkel Otomotif

Bengkel Mobil perlu terus melengkapi diri dengan berbagai hal yang dibutuhkan oleh konsumen, salah satunya adalah dengan terus melakukan pengembangan dan penyesuaian dengan pasar. Memberikan terobosan-terobosan terbaru dalam system perbaikan dan peningkatan kinerja mobil agar dapat bekerja dengan lebih prima. Dan memberikan pelayanan lebih yang tak menjadikan bengkel mobil hanya sebagai tempat perbaikan mobil, namun lebih dari itu.

Jumat, 30 November 2012

Memilih Bengkel Otomotif

Bengkel otomotif saat ini bisa dengan mudah kita temui, baik itu bengkel mobil maupun motor, mulai dari yang resmi sampai bengkel biasa. Semua menjanjikan kualitas service terbaik, dan kita sebagai konsumen seringkali tidak mau ambil pusing mengenai hal itu bengkel yang paling dekat dengan rumah biasanya itu yang akan menjadi pilihan utama.

Bengkel tak ubahnya rumah sakit bagi otomotif, tidak  semua bengkel sanggup menyelesaikan persoalan yang terjadi pada kendaraan kita, misalnya saja untuk service spooring dan balancing mobil perlu dibawa ke bengkel mobil spesialis spooring dan balancing, tidak bisa dengan begitu saja diserahkan ke bengkel biasa karena salah dalam penanganan bisa fatal akibatnya.

Memilih bengkel otomotif harus dilakukan dengan cermat agar diperoleh hasil sesuai dengan harapan, informasi otomotif mengenai bengkel – bengkel mobil dan motor bisa dengan mudah anda peroleh melalui internet dan tabloid –tabloid otomotif. Perhatikan testimony dari para pecinta otomotif semakin baik kualitasnya maka akan semakin banyak tesmoni positif yang beredar.

Senin, 12 November 2012

Efek Rutin Melakukan Spooring dan Balancing

Efek Rutin Melakukan Spooring dan Balancing - Keadaan roda mobil yang goyang dan tidak seimbang seringkali membuat kendaraan kita tidak nyaman, tak hanya itu, keamanan berkendara pun sangat terancam. Untuk itu, maka mobil anda membutuhkan perawatan khusus yang dinamakan spooring dan balancing. Cobalah untuk membawa mobil anda ke bengkel mobil.

Spooring Balancing Bengkel Nawilis
Akan lebih baik lagi jika bengkel yang anda tuju adalah bengkel mobil spesialis spooring dan balancing, bengkel spooring dan balancing yang sudah cukup ternama dan banyak menjadi rujukan banyak bengkel adalah Bengkel Nawilis . Spooring dan balancing ini adalah suatu upaya penyelarasan kaki-kaki roda mobil agar kembali menjadi selaras dan seimbang, karena seiring dengan waktu pemakaian. Selain itu penyelarasan ini juga dapat membantu pengemudi tidak mengalami kelelahan dalam berkendara.

Adapun tahapan melakukan penyeimbangan / balancing ini adalah roda akan dipasang pada alat wheel balancer kemudian akan diketahui titik-titik berat pada roda yang mengakibatkan roda tidak balance. Kemudian alat akan menunjukkan seberapa besar beban yang harus diberikan pada roda agar roda kembali menjadi balance. Selanjutnya roda akan diberikan pemberat (weight balance) sesuai dengan beban yang dibutuhkan, weight balance dipasang pada pelek roda.

Spooring dan Balancing sangat penting untuk rutin dilakukan, terlebih saat anda akan menggunakan mobil anda untuk melakukan perjalanan jauh. Misalnya saja mudik ke kampung halaman, atau perjalanan wisata dan liburan lainnya. Karena anda tak mau kan roda mobil kesayangan anda mengalami kerusakan, aus, atau tipis tidak merata. Sebaiknya servis berkala dilakukan secara rutin setiap 10.000 km dan bisa lebih cepat jika sering melewati jalan berlubang dan tidak merata. Bila spooring dan balancing anda lakukan secara merata, maka ini juga dapat menjadi salah satu upaya untuk melakukan penghematan, karena usia ban akan bertahan lebih lama.

Rabu, 24 Oktober 2012

Sejarah Singkat Bengkel Mobil Nawilis

Sejarah Singkat Bengkel Mobil Nawilis - Sebagai salah satu bengkel mobil yang telah mempunyai nama sejak 49 tahun, Nawilis selalu berusaha untuk memberikan pelayanan yang maksimal kepada pelanggannya. Sepertihalnya dalam menyambut hari jadinya yang ke-49 tahun ini, Nawilis memberikan pelayanan yang cukup menggiurkan kepada para pelanggannya, mulai dari penjualan ban dengan diskon besar-besaran, hingga gratis perawatan pentil, nitrogen, balancing, dan bongkar pasang.

Layaknya sebuah penyedia layanan jasa, bengkel mobil Nawilis amat meyakini bahwa pelayanan yang memuaskan dan baik kepada konsumennya tentu akan membantu membuat bengkel mobil ini tetap berdiri kokoh ditengah persaingan usaha sejenis yang saat ini bertumbuh layaknya jamur dimusim penghujan.

Jika merunut pada sejarahnya, awalnya Nawilis yang didirikan oleh Yusuf Nawilis merupakan toko ban mobil yang diberi nama Gaja Ban, dan seiring berjalannya waktu pada tahun 1973 terlahirlah Nawilis sebagai bengkel mobil yang memiliki spesialisasi terhadap balancing and spooring. Kemajuan tersebut juga dipengaruhi oleh seorang Peter Nawilis yang tak lain adalah seorang pecinta otomotif.

Melanjutkan sang ayah Yusuf Nawilis, Peter Nawilis kemudian mulai membuka cabang-cabang bengkel mobil di beberapa kota besar di Indonesia dan menjadi bengkel mobil yang mampu meraih kepercayaan konsumen dengan sangat baik hingga saat ini.

Artikel Otomotif Terkait Lainnya Apakah Mobil Anda Sudah Siap Menyambut Musim Hujan?

Jumat, 19 Oktober 2012

Rawat Ban Mobil

Rawat Ban Mobil Yuk! - Menurut data yang terdapat pada Departemen Keselamatan Lalu Lintas Jalan Raya Nasional AS, sebanyak 660 kasus kecelakaan lalu lintas diakibatkan oleh kurangnya tekanan angin dalam ban dan memakan korban luka berat sebanyak 33 ribu per tahun. Sebuah penelitian yang disponsori oleh Rubber Manufacturers Association (RMA) baru-baru ini, yang dilakukan terhadap 1000 orang pengemudi di seluruh negara bagian, menemukan fakta-fakta bahwa 63% pengendara mobil menyebutkan bahwa tekanan ban sangat mempengaruhi jarak tempuh dari kendaraan. Dengan 19% dari para pengemudi yang memeriksa kondisi tekanan ban mobil mereka tiap bulan, tiga dari empat pengendara mobil mencuci kendaraan mereka, sementara hanya satu dari lima pengendara yang memeriksa tekanan ban mobil mereka.

Anda dapat menempuh jarak hingga mencapai 3,3% lebih jauh dan menghemat ongkos BBM, jika Anda selalu rajin memeriksa keadaan tekanan ban mobil Anda sendiri atau ke bengkel mobil dan menjaga agar selalu dalam tekanan yang seharusnya.

Di bawah ini adalah beberapa tips perawatan ban mobil:
1. Jangan menunggu hingga ban rusak baru membawanya ke bengkel mobil atau menggantinya. Biasakan untuk selalu memeriksa tekanan ban mobil anda, paling sedikit sekali sebulan dan terutama sebelum melakukan perjalanan jarak jauh. Ban dengan tekanan yang kurang memadai akan menyebabkan ban mudah panas karena gesekan yang besar dengan aspal, sehingga ban cepat aus dan bisa membahayakan keselamatan mengemudi.
2. Anda harus hapal dengan tekanan yang proporsional dari ban mobil Anda. Ukuran tekanan ban yang pas bisa dilihat pada stiker yang menempel di bagian dalam dari pintu kendaraan Anda, atau pada buku petunjuk pemilik kendaraan. 3. Untuk pengukuran yang valid terhadap tekanan ban mobil Anda, periksalah ban saat suhu mereka dingin. Jika mobil Anda habis menempuh perjalanan jauh, tunggulah kurang lebih tiga jam.
4. Lakukan pemeriksaan berkala, paling tidak sebulan sekali dan jagalah agar ukuran tekanan ban mobil Anda selalu pada batasan yang proporsional. Sehingga mobil Anda siap untuk digunakan, jika sewaktu-waktu Anda butuhkan. 5. Uang koin bisa digunakan sebagai alat penunjuk bahwa ban mobil Anda telah gundul. Letakkan uang koin di tapak ban mobil Anda. Jika Anda bisa melihat seluruh gambar uang koin tersebut, maka saatnya bagi mobil Anda untuk ganti ban.

Baca juga artikel otomotif menarik lainnya Wanita Di Dunia Otomotif, Kenapa Tidak?

Senin, 15 Oktober 2012

Bagaimana Mengatasi Mobil Panas

Mobil Panas, sepertinya butuh istirahat untuk mendinginkan mesin agar mobil tetap bisa dalam kondisi prima dan aman. Tapi tak hanya itu saja, karena biasanya kondisi mobil yang memanas itu membutuhkan beberapa penanganan khusus, bisa dibawa ke bengkel mobil atau jika ingin memperbaikinya sendiri maka bisa dilakukan dengan beberapa panduan berikut yang jelas akan membuat kehidupan menjadi agak lebih mudah. Disini ada beberapa panduan untuk memecahkan masalah system pemanasan dan pendingin.

Misalnya saja jika mobil menjadi semakin panas, pertama-tama carilah kotoran yang menghalangi bagian depan radiator. Juga periksa tutupnya, tes juga selang radiator, dan jangan pernah lupa untuk memeriksakan mobil ke bengkel mobil setiap 3 bulan sekali. Selanjutnya setelah memeriksa radiator, pertimbangkan untuk mengganti thermostat atau pompa air. Berbeda lagi jika mobil memanas secara perlahan, kemungkinannya thermostat sulit terbuka.

Selanjutnya periksalah bagian samping blok mesin untuk melihat tanda cairan pendingin yang bocor melalui onderdil logam bulat yang disebut sumbat beku atau pun sumbat inti. Mengaculah pada buku petunjuk servis untuk petunjuk penggantian jika anda melakukannya sendiri tanpa pergi ke bengkel mobil. Namun jika alat pemanas tidak bekerja setelah lama tidak digunakan cobalah kembali periksa dashboardnya dan katup pada selang pemanas. Baca juga artikel otomotif tentang Memandikan Mesin Mobil

Senin, 08 Oktober 2012

Kenali Lebih Dekat Karet Boot Mobil

Kenali Lebih Dekat Karet Boot Mobil - Dalam elemen sebuah mobil ada yang dinamakan karet boot. Karet boot ini berfungsi untuk melindungi komponen yang ada di dalamnya. Periksalah keutuhan karet boot yang melindungi as roda bagian dalam dan luar serta pelindung long tie-rod pada rack kemudi. Jika anda pergi ke bengkel mobil, cobalah untuk mempelajari sedikit mengenai karet boot.

Ada 3 karet boot yang harus diperhatikan di mobil. Yaitu, sepasang karet boot yang melindungi long tie-rod dan dua pasang pada as roda. Pada long tie-rod, karet boot ini tidak ikut berputar sehingga tidak mengalami panas yang terlalu tinggi. Sehingga daya tahannya jauh lebih baik ketimbang karet boot yang berada di as roda.

Sementara karet boot as roda ini biasa ditemukan pada mobil dengan penggerak roda depan. As roda depan bekerja sebagai penggerak (drive shaft). Maka dari itu as roda bekerja ekstra keras sebagai penyalur tenaga dengan rotasi yang tinggi. Untuk melindungi joint di bagian ini, dibungkus dengan karet boot yang fleksibel. Joint tersebut dilumuri dengan ‘gemuk’, untuk memastikan performa kerjanya tetap prima pada putaran tinggi.

Sehingga jika selubung karet tersebut terluka dan berlubang, semua pelumas di dalamnya akan berhamburan ke segala penjuru mesin atau daerah sekitar roda. Hal tersebut membuat joint menjadi tidak terlumasi dan rusak. Untuk menggantinya membutuhkan biaya yang jauh lebih besar ketimbang mengganti karet boot semata. Simak Informasi Otomotif Menarik Lainnya Pelumasan Mesin Mobil

Senin, 01 Oktober 2012

Periksakan Mobil Seminggu Sekali

Periksakan Mobil Seminggu Sekali - Beruntung jika anda adalah pecinta otomotif, khususnya mobil, sudah dipastikan perhatian besar akan tercurahkan pada kendaraan favorit anda ini. Baik merawatnya sendiri atau membawanya ke bengkel mobil. Tapi bagaiman jika anda tergolong orang yang menggunakan mobil hanya sebagai sebuah fasilitas bepergian saja. Kemungkinan besar rasa malas untuk merawat dan memanjakan mobil pasti akan muncul.

Sebenarnya anda juga tak perlu setiap waktu merawat dan mengurus mobil, hanya saja akan lebih baik jika anda rutin merawat mobil dengan rentang waktu yang teratur. Misalnya saja minimal anda merawat mobil dan memeriksanya sekali dalam seminggu. Untuk perawatan ringan yang bisa dilakukan setiap saat bisa dilakukan dengan perlakuan anda terhadap mobil anda setiap harinya dengan baik. Sedangkan perawatan yang lebih mendetail bisa dilakukan saat akhir pekan atau libur tiba. Cobalah untuk membawanya dahulu ke bengkel mobil sebelum anda mengajak keluarga berjalan-jalan akhir pekan.

Pengecekan rutin sekali dalam seminggu memang dirasa cukup, setidaknya hal tersebut akan membantu mobil anda berada dalam keadaan yang prima, jangan sampai anda menyesal jika tak pernah memeriksakan mobil anda ke bengkel mobil, dan tahu-tahu ada berbagai masalah onderdil yang diidap mobil kesayangan anda. 

Selasa, 25 September 2012

Tepat Mengganti Onderdil Mobil

Tepat Mengganti Onderdil Mobil - Mobil kita terdiri dari puluhan ribu onderdil yang saling bersatu membentuk sebuah mobil yang dapat berjalan dengan baik. Namun disaat ada masalah dengan mobil kita dan kita ingin memperbaiknya sendiri tanpa harus pergi ke bengkel mobil . Tapi sayangnya sering kali ada kesalahan dalam persepsi kita, karena kita cenderung berpikir bahwa penggantian onderdil adalah yang utama kita lakukan meskipun kita tak tau apakah onderdil mobil kita rusak atau aus.

Sebelum memperbaiki mobil sendiri tanpa mendapatkan bantuan dari bengkel mobil sebaiknya pastikan dulu keadaan onderdil dalam mobil kita sebagai salah satu identifikasi awal menemukan onderdil pengganti. Adapun beberapa onderdil yang perlu diganti adalah saringan, komponen penyalaan, serta beberapa onderdil lain yang mudah diidentifikasi dan dibuka. Untuk mengidentifikasi bagian lainnya yang lebih spesifik, sebaknya lihat merek dan nomornya. Tapi jika kita tak juga dapat menemukan jenis dan seri onderdil yang kita maksud untuk menggantinya, kita bisa membawa mobil ke toko onderdil dan mintalah bantuan pada toko onderdil untuk mengecek onderdil mobil kita.

Kemungkinan terburuk terhadap onderdil mobil kita adalah jika kita tak mendapatkan onderdil pengganti. Dan penyelesaiannya adalah dengan mencari onderdil di toko loak, tempat daur ulang, atau memesan pada pabrik resmi jika memang masih diproduksi. Sebenarnya berbagai kemudahan membuat kita dapat memperbaiki mobil sendiri tanpa harus pergi ke bengkel mobil, tapi jika kita tak memiliki waktu luang dan kemauan untuk belajar, ya sebaiknya serahkan saja ke bengkel mobil yang terpercaya.

Simak artikel terkait lainnya  Memilih Montir dan Bengkel Mobil Bersertifikasi

Minggu, 23 September 2012

Fitur Mobil Sesuai Target Kepemilikan

Fitur Mobil Sesuai Target Kepemilikan  - Sedikit berbagi informasi kepada sahabat mengenai mobil dan fitur menariknya. Kebetulan saya adalah seorang pemilik bengkel mobil, sekaligus orang yang berperan di bagian instalasi dan modifikasi. Untuk saat ini kehadiran sebuah mobil dengan fitur-fitur yang menarik pasti akan memanjakan pemiliknya.

Biasanya fitur yang ada dalam sebuah mobil didesain sesuai dengan target market yang ingin dibidiknya. Misalnya saja mobil Corolla Altis yang tak lain adalah sedan menengah dan ditujukan untuk mereka yang berusia dewasa, maka desain mewah dan berkelas pun diterapkan di dalamnya.

Berbeda lagi dengan mobil-mobil mungil dan sporty yang didesain untuk mereka usia remaja yang aktif. Mengusung konsep perkotaan yang memang trendy, mobil anak muda juga memiliki desain yang layak menjadi andalan dan tetap stylish. Namun mereka biasanya anak muda yang datang ke bengkel mobil saya lebih banyak menginginkan sedikit modifikasi di bagian audio. Yah, apalagi motivasi mereka selain karena lagu dan music adalah salah stu hal yang tak bisa terpisahkan dengan telinga manusia, juga karena kenyamanan yang bisa ditimbulkan karena efek audio ini.

Pada beberapa tipe, sistem audio pada mobil ini juga dilengkapi dengan Honda Music Link (untuk mp3 player Apple iPod®). Musik yang ada di dalam iPod dapat dimainkan engan menggunakan kontrol dari sistem audio. Baterai iPod akan dicharge melalui Honda Music Link selama memainkan musik. Hanya saja Honda Music Link tidak dapat digunakan pada iPod shuffle.

Hal ini berbeda dengan system audio di mobil Corolla Altis juga memiliki kualitas suara yang memuaskan untuk akomodasi selera awam. Karena audio system All New Corolla Altis memiliki Digital Signal Processor yang memproses sinyal audio agar menghasilkan suara yang berkualitas tinggi. Fitur Auto Sound Levelizer secara otomatis menaikkan volume suara ketika kecepatan kendaraan diatas 70 Km/jam untuk mengimbangi kebisingan pada kecepatan tinggi. Artikel Terkait Lainnya Jangan Ragu Mempelajari Tentang Mobil

Senin, 10 September 2012

Kembalikan Stamina Mobil Setelah Perjalanan Jauh

Kembalikan Stamina Mobil Setelah Perjalanan Jauh - Masa mudik dan liburan telah usai, kini saatnya memanjakan mobil anda yang telah lelah berlari mengantarkan seluruh anggota keluarga ke tempat-tempat yang membuat mereka bahagia. Nah, apa saja sih yang perlu dilakukan dan diperhatikan untuk mengembalikan stamina kendaraan kesayangan anda ini?

Sebagai salah satu tahap awal maka bawalah mobil anda ke BENGKELMOBIL,periksalah kondisi keselarasan kaki-kaki mobil dengan cara melakukan spooring,balancing, and wheel alignment jika diperlukan. Hal itu dilakukan untuk menyamakan kedudukan roda sesuai dengan spesifikasi dari tipe mobilnya dan mengecek putaran atau getaran yang ditimbulkan dari putaran roda.

Selanjutnya memeriksa ulang kondisi mesin dengan melakukan kiat yang sama seperti anda akan bersiap liburan. Tetapi untuk kali ini berikanlah perhatian ekstra pada kondisi air radiator. Karena biasanya pada mobil yang telah berjalan jauh, terjadi perubahan warna pada air radiatornya. Dan jika masih menemukan air radiator yang masih keruh, maka kuraslah dan ganti deluruhnya.

Kemudian, periksa kembali kondisi ban nya, dana lebih baik dirotasi, perhatikan juga keausan telapak ban yang tidak rata dapat mengindikasikan dua hal. Pertama, karena tekanan udara di dalam ban yang berkurang, kedua adalah menurunnya kinerja suspensi.

Selain itu, jangan sampai terlupakan saat berada di BENGKEL mobil untuk melakukan pemeriksaan terhadap saringan udara dengan prosedur pembersihan yang sesuai dengan karekteristik saringan udara mobil anda, karena beberapa mobil mengadopsi filter yang dapat dicuci dengan air sabun, alcohol, ataupun oli khusus.

Untuk tahap terakhir, mencuci mobil adalah hal yang wajib, dapat sekalian dilakukan di bengkel mobil, salon mobil, atau mungkin dicuci sendiri di rumah bersama keluarga agar lebih ramai dan kompak. Simak Artikel Terkait Lainnya Tips Hadapi Kondisi Darurat Saat Perjalanan Jauh.

Minggu, 09 September 2012

Promo Bengkel Nawilis

Promo Bengkel Nawilis - Memasuki bulan September, Bengkel Mobil Nawilis akan memanjakan konsumennya dengan berbagai diskon dan potongan harga. Bengkel mobil yang sudah berdiri sejak 45 tahun lalu ini memberikan Discount Rp25.000/liter untuk oli CASTROL Edge Full Synthetic ditambah lagi dengan potongan Rp50.000 produk  Carbon Clean.

Selasa, 04 September 2012

Peluang Emas Bengkel Mobil

Peluang Emas Bengkel Mobil - Bagi seorang yang bergerak di dunia perbengkelan seperti saya, musim paling baik itu bukan musim hujan atau musim kemarau, melainkan musim mudik lebaran atau hari raya. Bagaimana tidak? Saat musim mudik tiba, hampir ada berratus kendaraan yang hilir mudik silih berganti melintas di jalanan perdetik, perjam, dan perharinya.

Mengapa Memiliki Mobil

Mengapa Memiliki Mobil ? Bagi sebagian besar orang, memiliki mobil pribadi dapat menjadi salah satu aset alternatif, meski bukan suatu investasi keuangan yang dapat diandalkan. Karena pada dasarnya mobil adalah suatu benda yang mayoritas memiliki nilai jual yang akan menurun dari waktu ke waktu. Namun mobil akan lebih menguntungkan jika digunakan sebagai suatu alat berkendara yang fungsional dan mampu meningkatkan efektivitas dan mobilitas yang lebih.

Minggu, 02 September 2012

Tips Membeli Mobil Bekas

Tips membeli Mobil Bekasmempunyai kendaraan pribadi khususnya mobil menjadi cita-cita kebanyakan orang, selain  sebagai penunjang aktifitas namun juga bisa meningkatkan prestise seseorang.  Bagi yang berkantong  pas-pasan namun hendak memiliki mobil, solusinya adalah dengan membeli mobil bekas.

Selasa, 28 Agustus 2012

Pentingnya Spooring Usai Mudik Lebaran

Pentingnya Spooring Usai Mudik LebaranApakah pada saat anda mudik lebaran kemarin anda mengalami guncangan hebat setelah berpapasan dengan truk atau bus yang melaju cepat? Mungkin anda mengira hal tersebut dipengaruhi oleh kecilnya ukuran mobil anda, padahal hal tersebut dipengaruhi oleh keselarasan ( spooring ) dan keseimbangan ( balancing ) roda serta adanya gangguan pada setir mobil.

Minggu, 12 Agustus 2012

Spooring dan Balancing


Spooring dan Balancing - Untuk menjaga agar mobil tetap memiliki performa yang prima kita tidak boleh mengabaikan mengenai tips merawat mobil yang benar, dan mengenali gejala – gejala kerusakan pada mobil sekecil apapun itu, agar tidak berpotensi menjadi masalah yang serius. Apakah mobil yang anda kemudikan saat ini terasa berbelok pada saat dikendarai lurus ?  Atau keausan ban mobil anda terlihat tidak merata? mungkin sudah waktunya  bagi anda melakukan spooring dan balancing di bengkel mobil yang memiliki spesialisasi spooring dan balancing.

Beli Mobil Tapi Bekas Tabrakan


Beli Mobil Tapi Bekas Tabrakan - Saat anda membeli mobil bekas, jangan mudah tergiur dengan tampilan bodi mulus saja karena bisa jadi mobil tersebut adalah mobil bekas tabrakan. Bagaimanakah cara mendeteksi mobil tersebut bekas tabrakan atau bukan?

Rabu, 11 Juli 2012

Ban Achilles Berkerjasama dengan Bengkel Mobil Nawilis

Artikel Otomotif : Ban Achilles Berkerjasama dengan Bengkel Mobil Nawilis - Untuk memperluas jangkauan pemasaran dan penjualan di Tanah Air, PT Multi Strada Arah Sarana Tbk, produsen ban berkualitas asal Indonesia, Ban achilles menggandeng Toko Ban Nawilis untuk menjadi pusat pemasaran Ban Achilles di Cilegon. Informasi otomotif ini tentu menjadi berita dan informasi menarik bagi para pemilik kendaraan roda empat di Cilegon. 

Senin, 09 Juli 2012

Bengkel Mobil Nawilis Hadir Di Mall Ciputra Jakarta Juli 2012

Bengkel Mobil Nawilis Hadir Di Mall Ciputra Jakarta – Dalam rangka untuk semakin dekat dengan masyarakat, bengkel mobil NAWILIS bekerja sama dengan Mall Ciputra ( Citraland ) Jakarta hadir setiap hari minggu selama bulan Juli 2012 ini untuk memberikan pelayanan pengecekan mobil secara GRATIS bagi pengunjung mall Ciputra ( Citraland ) yang berbelanja minimal Rp. 500000 pada hari yang sama.

Senin, 25 Juni 2012

Tips Memilih Velg Mobil


velg mobil
Tips Memilih Velg Mobil - Bagi anda para pencinta otomotif yang ingin memodifikasi mobil anda terutama bagian velg mobil, artikel otomotif ini bisa dijadikan sebagai acuan dalam memilih velg yang tepat. Penampilan sebuah mobil sangat dipengaruhi oleh ukuran velg mobil yang dipergunakan.

Selasa, 12 Juni 2012

Bengkel Mobil Spooring Balancing


Bengkel Mobil Spooring Balancing - NAWILIS auto service center merupakan pionir sekaligus spesialis untuk bengkel mobil Spooring dan Balancing di Jakarta yang berdiri sejak 1973.  Pada saat ini Bengkel nawilis tersebar di beberapa daerah di Jabodetabek, seperti di Jakarta pusat, Jakarta Selatan, Cilegon, Bogor Dan Bekasi.